Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2024

Babinsa Purwojati Dampingi Penyalurkan BLT DD Kepada 22 KPM

Gambar
Banyumas – Berdasarkan Surat Edaran Bersama Kemenkeu dan Kementrian PDTT  tentang optimalisasi dan percepatan Pelaksanaan Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) Tahun Anggaran 2024, bahwa Dana Desa (DD) wajib digunakan untuk BLT Desa yang diberikan kepada keluarga tidak mampu atau miskin yang diputuskan melalui musyawarah desa dengan hasil penetapan musyawarah desa untuk KPM.  Para penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di wilayah Kecamatan Purwojati mulai mencairkan dananya di masing-masing kantor desa. Tampak Babinsa Koramil 18/Purwojati dan Bhabinkamtibmas Polsek Purwojati ikut memantau proses pembagian bantuan oleh petugas di balai desa se wilayah kecamatan Purwojati kabupaten Banyumas. selasa (30/04/2024). Pada kesempatan tersebut WS. Danramil 18/Purwojati Lettu Cba Triyono menyampaikan bahwa Bantuan Langsung Tunai Dana Desa yang diperuntukan bagi masyarakat desa yang memenuhi kriteria tertentu antara lain keluarga miskin, keluarga yang sakit, tidak memiliki pekerjaan dan bel

Anak Bintara Kodim Banyumas Dilantik Menjadi Bintara TNI AU

Gambar
Banyumas – Marsekal Madya TNI Dr. Arif Mustofa, M.M., CGRE., melantik 553 Prajurit baru, Sekolah Pertama Bintara Prajurit Karier (Semaba PK) pria dan Wanita TNI AU Angkatan ke-52, bertempat di Lapangan Dirgantara Lanud Adi Soemarmo. Selasa 30/04/2024. Dari 553 Bintara baru yang dilantik tersebut salah satu diantaranya yang bernama Serda Dimas adalah putra dari prajurit TNI yang bertugas di Kodim 0701/Banyumas. Dialah Pelda Sukiman yang kesehariannya bertugas sebagai Bafourier Kodim Banyumas. Pada kesempatan itu Pelda Sukiman menyampaikan mengaku bangga dan bersyukur, kini anak Keduanya itu telah resmi menjadi seorang anggota TNI AU. Perasaan haru dan bangga sangat terasa saat dia memeluk anak kesayangannya itu yang tampak gagah menggunakan seragam lengkap. Dia pun menceritakan perjuangan anaknya yang tidaklah mudah untuk dapat menjadi seorang    Abdi Negara seperti sekarang ini. Hampir tiap hari saya latih fisik, saya arahkan pola hidup sehat, disiplin dalam kesehariannya dan tidak lup

Dandim 0701/Banyumas Sambut Silaturahmi Kamtibmas Kapolda Jateng

Gambar
Banyumas – Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama S.T., M.Han., menyambut Kunjungan Kapolda Jateng  Irjen Pol Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St. Mk. dalam rangka  Silaturahmi Kamtibmas bersama dengan Forkopimda, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Ormas se Kabupaten Banyumas. Senin 29/04/2024.  Pada kesempatan itu Kapolda beserta rombongan disambut Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., M.Han (Danrem 071/ WK) Kombes Pol Sarif Rahman, S.I.K (Ka SPN Polda Jateng) Hanung Cahyo Saputro, S.STP., MSi (PJ Bupati Banyumas), Kombes Pol Edy Suranta Sitepu, S.I.K, M.S.I (Kapolresta Banyumas), dr. Budi Setiawan (Ketua DPRD Kab. Banyumas), KH. Taefur Arofat, M.Pdi. (Ketua MUI Banyumas).  Bertempat di Hotel Java Heritage Purwokerto yang dihadiri sekitar 1500 Orang, dalam sambutannya Irjen Pol Drs. Ahmad Luthfi, SH., S.St. Mk. ”Saya berterimakasih kepada seluruh hadirin yang telah berkenan hadir, dan juga berharap agar terus bersinergi dengan Polri untuk membangun Bangsa m

Program Hanpangan, Koramil Gumelar Bantu Petani Panen Padi

Gambar
Banyumas –  Personel Koramil 14/Gumelar Kodim 0701/Banyumas Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan kegiatan pendampingan petani panen padi bertempat di sawah Poktan Marsudi Kismo Grumbul Cibedil Sawahrata Desa Paningkaban RT 04 RW 02 Kecamatan  Gumelar Kabupaten Banyumas. Senin 29/04/2024. Pendampingan panen padi ini dilakukan Koramil 14/Gumelar dipimpinan langsung oleh WS. Danramil 14/Gumelar  Letda Inf Amat Barokah, Koordinator PPL Gumelar Saefudin, Ketua Poktan Marsudi Kismo Desa Paningkaban Disun Jayadimulya beserta Para Petani  Poktan Marsudi Kismo Desa Paningkaban. Pada kesempatan itu WS. Danramil 14/Gumelar Letda Inf Amat Barokah menyampaikan bahwa pagi hari ini kita bersama-sama melaksanakan kegiatan pendampingan panen padi seluas 1 Hektar, kegiatan ini merupakan salah satu upaya pembinaan wilayah yang dilakukan dalam mendukung tugas pokok satuan dan juga merupakan program pemerintah tentang ketahanan pangan dengan tujuan untuk meningkatkan taraf hidup petani. Dengan hasil panen p

Babinsa Beji Dampingi Dinas Kesehatan Laksanakan Fogging

Gambar
Banyumas - Dengan adanya kasus demam berdarah dan Chikungunyah di Banyumas, pengendalian populasi nyamuk Aedes aegypti menjadi semakin intens dilakukan. Fogging adalah tindakan pengasapan dengan bahan pestisida yang bertujuan untuk membunuh nyamuk. Fogging efektif dalam pengendalian populasi nyamuk. Meski banyak nyamuk dewasa yang mati namun larva masih hidup dalam air. Sertu La. Siyadin Babinsa Beji Koramil 24/Kedungbanteng, Bhabinkamtibmas Polsek Kedungbanteng, Kades beji, Bidan Desa beserta Ibu PKK dampingi Dinas Kesehatan Banyumas lakukan penyemprotan fogging di Desa Beji kecamatan Kedungbanteng kabupaten Banyumas sebagai upaya untuk membasmi nyamuk Demam Berdarah (aedes aegypti) dan Chikungunyah, Jumat 26/04/2024. Danramil 24/Kedungbanteng Kapten Cba Budi Priyatno menyampaikan bahwa kegiatan pengasapan atau fogging ini dilakukan karena adanya warga yang terkena nyamuk demam berdarah, menghindari adanya kejadian serupa maka Koramil Kedungbanteng bekerjasama dengan Dinas kesehatan B

Koramil Jatilawang Lakukan Pembersihan Pangkalan

Gambar
Banyumas – Sebagai salah satu upaya dalam menciptakan lingkungan bersih dan nyaman, anggota Koramil 21/Jatilawang melaksanakan kegiatan korve yaitu pembersihan pangkalan di sekitar Makoramil, guna mengantisipasi menjadi sarang nyamuk dan bau tak sedap serta membersihkan kotoran yang menempel di tembok maupun kaca. Sebelum kegiatan berlangsung dilaksanakan apel pagi terlebih dahulu yang di ambil oleh Danramil 21/Jatilawang, Kapten Arm Warih Wiyono., Jumat (26/04/2024), serta menyampaikan bahwa kebersihan pangkalan Koramil adalah cermin dari satuan sehingga menjadi tanggung jawab kita bersama. Ia pun menambahkan dengan bersihnya lingkungan kantor akan menimbulkan suasana yang indah dan sehat, sehingga anggota dalam melaksanakan kegiatan merasa nyaman. Disamping itu juga dalam kegiatan korve ini akan memupuk jiwa kerja sama  dan jiwa kebersamaan pada setiap prajurit. Danramil pun mengapresiasi kegiatan korve tersebut. Padatnya kegiatan di wilayah menjadikan sempitnya waktu untuk melaksana

Kenalkan Tentara, TK Al Istiqomah Kunjungi Kodim Banyumas

Gambar
Banyumas - Guna mengenalkan profesi Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada anak didiknya dan pelaksanaan kegiatan Outing Class, TK Al Istiqomah Karangpucung Purwokerto Selatan berkunjung ke Markas Komando Distrik Militer 0701/Banyumas, Jln. Jenderal Sudirman No. 204 kelurahan Kedungwuluh kecamatan Purwokerto Barat kabupaten Banyumas. Kamis (25/04/2024). Dalam kunjungan tersebut, rombongan anak-anak TK Al Istiqomah Purwokerto didampingi oleh beberapa guru pendampingnya, berkesempatan untuk melihat peralatan dan perlengkapan alutsista TNI yang dimiliki Kodim 0701/Banyumas. Disamping itu, kunjungannya tersebut untuk mengenalkan anak didiknya dengan TNI agar mereka mengenal lebih dekat dengan TNI khususnya prajurit Kodim 0701/Banyumas dan belajar tentang peraturan baris berbaris. Menurut pimpinan rombongan, Diah Rakhmawati S.Pd, menyampaikan kunjungannya ke Kodim 0701/Banyumas ini untuk memperkenalkan kepada anak-anak didiknya tentang TNI beserta alutsistanya. Kami juga ingin mengajak ana

Koramil Wangon Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Gambar
Banyumas – Puskesmas 1 Wangon melaksanakan pemeriksaaan skrining kesehatan gratis kepada Prajurit Koramil 19/Wangon Kodim 0701/Banyumas Korem 071/Wijayakusuma yang diselenggarakan di Aula Koramil Wangon Kecamatan Wangon Kabupaten Banyumas. Kamis 25/04/2024. Danramil 19/Wangon Kapten Inf Syukur, menyampaikan hari ini prajurit Koramil melaksanakan pengecekan kesehatan gratis berkat kerjasama dengan Puskesmas Wangon sebagai langkah untuk mengetahui kesehatan dari masing-masing perorangan. Medical check-up merupakan suatu prosedur pemeriksaan kesehatan menyeluruh yang dilakukan oleh praktisi kesehatan di laboratorium atau rumah sakit. Medical check-up dapat mendeteksi adanya gejala, potensi, dan tanda-tanda dari suatu penyakit tertentu sehingga dapat dilakukan diagnosis dan penanganan secara dini. Tujuannya untuk memastikan kondisi kesehatan dan mengantisipasi adanya penyakit. Dekteksi / Penemuan dini / skrining faktor resiko dan PTM penyakit tidak menular prioritas di masyarakat maupun In

Demi Suksesnya TMMD, Kodim Banyumas Gelar Rakor

Gambar
Banyumas - Guna suksesnya program TMMD, Kodim 0701/Banyumas Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan Rakor persiapan TMMD sengkuyung tahap II TA. 2024 di aula Jenderal Soedirman Makodim 0701/Banyumas Jln. Jenderal Soedirman No. 204 Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas. Rabu 24/04/2024. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pasiter Kodim 0701/Banyumas Kapten Inf Subandi, Kabid PED, SDA & TTG Dinsospermades Kab. Banyumas Bastiar Dwi Haryatno, S.STP., MSi., Dinas terkait Kabupaten Banyumas, Forkopincam Pekuncen dan Kades Karang Kemiri Kecamatan Pekuncen Kabupaten Banyumas dan tamu undangan lainnya.  Dalam sambutannya Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama, S.T. M. Han., yang diwakili Kasdim Mayor Inf A. Rofiq Alfian menyampaikan ucapan terimakasih kepada hadirin tamu undangan yang telah hadir di Kodim 0701/Banyumas dalam rangka melaksanakan rakor TMMD sengkuyung tahap II tahun 2024, semoga kerjasama ini akan terus berjalan dan berkelanjutan. Kegiatan TMMD harus memiliki

Siapkan Pertahanan Diri, Kodim Banyumas Latihan Beladiri Taktis

Gambar
Banyumas – Beladiri adalah olahraga yang memadukan aktivitas fisik dan seni, teknik untuk membela atau melindungi diri, dan olah batin. Olahraga beladiri ternyata tak hanya menyehatkan tubuh tapi juga bisa menjaga kondisi psikis seseorang dalam keadaan stabil. Menguasai olahraga bela diri membuat kita siap dengan jurus pembelaan diri, siap secara fisik dan mental.  Guna mempersiapkan pertahanan diri dan untuk membina fisik anggota, Kodim 0701/Banyumas melaksanakan latihan beladiri taktis setelah melaksanakan apel pagi yang dipandu oleh Kapten Inf Nurkolis, Pasiops Kodim  yang dilaksanakan dilapangan apel Kodim 0701/Banyumas serta diikuti Prajurit Kodim beserta jajaran Koramil yang akan dilaksanakan secara bertahap, bertingkat, dan berlanjut. Rabu 24/04/2024. Pada kesempatan itu Pasiops menyampaikan bahwa manfaat bela diri taktis yaitu menjaga keselamatan diri, menjaga kesehatan fisik serta sebagai pertahanan diri, karena kita tidak tau dalam bertugas bisa saja ancaman datang tidak terd

Babinsa Cihonje Laksanakan PSN Bersama Dinas Terkait

Gambar
Banyumas – Serka Sujoto Babinsa Cihonje Koramil 14/Gumelar, Bhabinkamtibmas Polsek Gumelar, Petugas Puskesmas Gumelar, Pemdes Cihonje, Bidan Desa dan kader PKK melaksanakan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk) dalam rangka pencegahan dan meminimalisir serta menekan terjadinya Demam Berdarah Dengeu (DBD) di desa Cihonje Grumbul Serang RT 01/05 Kecamatan Gumelar Kabupaten Banyumas. Selasa 23/04/2024.  Pada kesempatan itu Danramil 14/Gumelar, Letda Inf Amat Barokah menyampaikan, kita bersama instansi terkait melaksanakan operasi pemberantasan sarang nyamuk guna menghindari adanya kasus demam berdarah dan Chikungunyah di Desa Cihonje pada umumnya di wilayah kecamatan Gumelar. Sasarannya yaitu melihat genangan air yang berada dilingkungan rumah-rumah warga, apakah ada jentik nyamuk atau tidak serta mengubur kaleng-kaleng bekas dan menghimbau kepada masyarakat untuk rajin membersihkan lingkungan guna menghindari berkembangnya nyamuk di sekitar rumah.  Setelah dilaksanakan PSN ini, maka selanjut

Danramil Isi Materi Bela Negara Kepada SMP N 2 Somagede

Gambar
Banyumas - Guna tanamkan cintai tanah air dan bangsa, Danramil 09/Somagede Kapten Cba Ahmad Mansur memberikan bekal dan motivasi dalam rangka Pembinaan Kesiswaan dan edukasi bagi SMP N 2 Somagede Kabupaten Banyumas di aula setempat. Senin (22/04/2024). Pada kesempatan itu Danramil menyampaikan bahwa Pemuda adalah tulang punggung dan generasi penerus bangsa. Oleh sebab itu semua siswa-siswi harus belajar lebih giat agar semua cita-cita yang diharapkan tercapai dan dapat menjauhi semua perbuatan-perbuatan yang tak terpuji. Di kabupaten Banyumas ini banyak Pahlawan dan para pejabat Negara berasal, semoga nantinya kalianlah generasi berikutnya. Para siswa-siswi untuk lebih mengenal tentang peradaban kebudayaan di negara kita dan kita semua harus tau bahwa dibawah bingkaian Bhineka Tunggal Ika, Negara Kesatuan Republik Indonesia bisa tumbuh dan berkembang jadi jangan jadikan perbedaan itu adalah musuh. Tambahnya. Makna semboyan Bhinneka Tunggal Ika adalah berbeda-beda tetapi pada hakikatnya

Koramil Gumelar Lakukan Penyemprotan Tanaman Padi

Gambar
Banyumas – Dalam mencegah serangan hama wereng coklat tanaman padi (Nilaparvata Lugens), Koramil 14/Gumelar beserta PPL Kecamatan Gumelar melaksanakan penyemprotan hama wereng coklat pada tanaman padi (Nilaparvata Lugens), dilahan pertanian seluas 1 Hektar yang terletak Grumbul Cibedil Sawahrata Desa Paningkaban RT 04/02 Kecamatan Gumelar Kabupaten Banyumas. Jumat 19/04/2024. Penyemprotan tanaman padi ini dilakukan Koramil 14/Gumelar dibawah pimpinan Letda Inf Amat Barokah, Koordinator PPL Gumelar Saefudin, Sekdes Paningkaban Syamsudin, Ketua Poktan Marsudi Kismo Desa Paningkaban Disun Jayadimulya beserta Para Anggota poktan Marsudi Kismo Desa Paningkaban. Pada kesempatan itu Danramil 14/Gumelar Letda Inf Amat Barokah menyampaikan bahwa kegiatan pagi hari ini kita bersama-sama melaksanakan penyemprotan tanaman padi guna mencegah serangan hama wereng coklat (Nilaparvata Lugens) dilahan pertanian seluas 1 Hektar yang terletak Grumbul Cibedil Sawahrata Desa Paningkaban RT 04/02 Kecamatan

Babinsa Sudimara Lakukan Komsos Dengan Pembuat Gula Kristal

Gambar
Banyumas - Komunikasi sosial atau di kenal dengan istilah Komsos adalah salah satu metode pembinaan teritorial (Binter) yang diselenggarakan dalam rangka memberikan pemahaman dan menyamakan persepsi tentang pemberdayaan wilayah. Guna mendengarkan kelebihan dan kekurangan pengrajin pengolahan gula kristal, Sertu Ariyanto Babinsa Desa Sudimara Koramil 23/Cilongok menggelar Komsos dengan pembuat gula kristal dirumah bapak Ditam A M Ketua kelompok UMKM Desa Sudimara Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas. Jum’at 19/04/2024. Pada kesempatan itu Ketua UMKM gula Kristal Desa Sudimara menyampaikan bahwa untuk kebutuhan gula kristal di bulan ramadhan dan idul fitri ini naik, namun perolehan bahan turun karena banyak yang diambil kelapa mudanya. Disamping itu ada masalah lain diantaranya pohon kelapa yang tinggi-tinggi jadi perlu peremajaan tanaman kelapa dengan bibit kelapa genjah untuk mengurangi risiko kecelakaan saat mengambil nira. Bagus lagi pakai jenis kelapa genjah yang batangnya pendek,

TNI-Polri Banyumas Apel Konsolidasi Operasi Ketupat Candi Tahun 2024

Gambar
Banyumas - Kombes Pol Edy Suranta Sitepu, S.I.K.,M.H., (Kapolresta Banyumas) dan Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama S.T., M.Han., (Dandim 0701/Banyumas) pimpin apel konsolidasi dalam rangka operasi ketupat candi tahun 2024 Polresta Banyumas yang diselenggarakan di Lapangan Sat Brimob Purwokerto Kelurahan Purwanegara Kec.Purwokerto Utara Kabupaten Banyumas. Kamis 18/04/2024. Dalam sambutannya Kapolresta Banyumas menyampaikan, Apel konsolidasi yang kita laksanakan pada hari ini, merupakan bagian dari proses managerial yang penting untuk kita lakukan dalam rangka menganalisa dan mengevaluasi sekaligus menutup seluruh rangkaian kegiatan pengamanan Ops Ketupat Candi 2024 yang telah dilaksanakan selama 13 (tiga belas) hari. Operasi ketupat candi di wilayah hukum Polresta Banyumas mengerahkan personel sebanyak 713 personil yang terdiri dari Polri 626, TNI 33, Satpol PP Kab. Banyumas 30, dinhub Kab. Banyumas 24, dengan terdapat 6 (enam) satgas operasi, 1 (satu) pos sinergitas di alun-alun Purwok

Kodim Banyumas Gelar Upacara, Wisudapurnawira Dan Halalbihalal

Gambar
Banyumas – Komando Distrik Militer 0701/Banyumas menggelar Upacara Bendera  yang diikuti para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS yang dilanjutkan dengan acara wisuda purnawira anggota Kodim dan halalbihalal di lapangan Makodim Jln. Jenderal Sudirman No. 204 Kelurahan Kedungwuluh Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas. Rabu 17/04/2024. Dalam pengarahannya Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama S.T., M.Han., menyampaikan Selamat Hari Raya Idul fitri bagi umat muslim mohon maaf lahir dan batin, serta terima kasih kepada seluruh prajurit tentang pelaksanaan hari raya idul fitri 1445 H di wilayah kebupaten Banyumas yang aman dan kondusif. Sebagai Satuan Teritorial, seluruh Prajurit di wilayah untuk menunjukkan kinerja yang baik di lapangan, hindari sikap maupun tindakan arogan kepada masyarakat. Senantiasa hadir di tengah masyarakat dan menjadi solusi serta gunakan waktu luang dengan baik untuk kegiatan yang lebih bermanfaat. Hindari tindakan yang dapat merugika

Aktifitas Padat, Pos Pam Ops Ketupat Candi Ajibarang Atur Lalin

Gambar
Banyumas – Pos pengaman di seluruh wilayah kabupaten Banyumas sudah berdiri dan sudah terisi oleh TNI-Polri dengan instansi terkait. Seperti yang terlihat di Pos Pam Ops Ketupat Candi Ajibarang, tampak anggota Koramil 13/Ajibarang bersama  Polsek Ajibarang, personil gabungan Polresta Banyumas, Dishub serta dari dinas kesehatan Puskesmas Ajibarang sedang berjaga guna melihat aktifitas masyarakat dan mengatur lalu lintas diwilayah kecamatan Ajibarang kabupaten Banyumas. Senin malam 15/04/2024. Danramil 13/Ajibarang Kapten Inf Susilo Prasetyo menyampaikan bahwa sesuai dengan arahan dari pimpinan untuk personil Koramil 13/Ajibarang secara bergantian melaksanakan tugas di pos pam ops ketupat candi yang ada di Ajibarang guna bersinergi dengan rekan dari Polri dalam melaksanakan pengamanan idul fitri 1445 H. Kita semua tahu bahwa perayaan hari raya Idul Fitri sudah menjadi bagian dan tradisi masyarakat Indonesia untuk melaksanakan kegiatan ibadah, berkumpul dan bersilaturahmi dengan keluarga,

Jelang Idul Fitri, Forkopimda Banyumas Lakukan Operasi Pasar

Gambar
Banyumas – Tampak Kombes Pol Edy Suranta Sitepu, S.I.K.,M.H., (Kapolresta Banyumas), Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama S.T., M.Han., dan Pj. Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro, S.STP, M.Si., bersama Disperindag dan Ka OPD Kabupaten Banyumas menggelar operasi pasar di Pasar Sokaraja dan Pasar Banyumas. Senin 08/04/2024. Pada kesempatan itu Dandim 0701/Banyumas menyampaikan bahwa operasi pasar ini digelar dalam rangka memantau ketersediaan pangan dan melakukan pantauan harga dan stok kebutuhan pokok masyarakat dipasar-pasar tradisional menjelang hari raya Idul Fitri 1445 H. Pendampingan yang diberikan TNI-Polri itu merupakan bentuk peran aktif aparat kewilayahan dalam menjaga harga pangan didaerah agar masyarakat bisa membeli kebutuhan pokok dengan harga standar yang sudah ditentukan. Tambahnya. Hal ini juga sebagai upaya dalam pengendalian inflasi melalui Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Banyumas jadi perlu pengawalan ketat melalui pengawasan pelaksanaan, p

Waspada Wira Keris, Kendaraan Prajurit Kodim Banyumas Di Cek

Gambar
Banyumas -    Dalam rangka Penegakan dan Ketertiban (Gaktib) serta Operasi Yustisi Polisi Militer "Waspada Wira Keris" TA. 2024, serta untuk meminimalisir pelanggaran dan menghindari kerugian personil maupun materiil, Denpom IV-1 Purwokerto di bawah pimpinan Lettu Cpm Ahmad (Pa Denpom IV-1 Purwokerto) mengecek kendaraan dan administrasi anggota Kodim 0701/Banyumas. Jumat 05/04/2024. Pelaksanaan kegiatan pengecekan dan pemeriksaan kendaraan dinas dan pribadi Kodim 0701/Banyumas beserta    jajaran Koramil yang dilaksanakan oleh Denpom IV-1 Purwokerto dibantu oleh staf Intel Kodim dan Provost Kodim    bertempat di lapangan apel Makodim Jln. Jenderal Soedirman No. 204 Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas. Kepala Staf Kodim 0701/Banyumas Mayor Inf A. Rofiq Alfian yang ikut langsung dalam pengecekan kendaraan mengapresiasi kegiatan tersebut dengan harapan untuk menjadikan kesadaran bagi seluruh anggota bahwa kelengkapan surat dan kelaikan berkendara merupakan suatu kewajiban atau pr

Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi Tahun 2024 Banyumas

Gambar
Banyumas - Kombes Pol Edy Suranta Sitepu, S.I.K.,M.H., (Kapolresta Banyumas), Hanung Cahyo Saputro, S.STP. M.Si. (Pj. Bupati Kabupaten Banyumas) dan Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama S.T., M.Han., (Dandim 0701/Banyumas) pimpin apel gelar pasukan dalam rangka operasi ketupat candi tahun 2024 Polresta Banyumas yang diselenggarakan di GOR Satria Purwokerto Kabupaten Banyumas. Kamis 04/04/2024. Apel gelar pasukan tersebut diikuti oleh 1 SST Denpom IV/1 Purwokerto, 1 SST Personil Kodim 0701/Banyumas, 1 SST Kompi 3 Yon B Pelopor, 2 SST Satgas Preventiv, 1 SST Satgas Kamseltibcarlantas, 1 SST Polwan, 1 SST Bhabinkamtibmas, 1 SST Gabungan Staf Polresta Banyumas, 1 SST Satgas Preemtif, 1 SST Satgas Gakkum, 1 SSK gabungan Satpol PP Kab. Banyumas, BPBD Kab. Banyumas, Dishub Kab. Banyumas, Damkar Kab. Banyumas, Kwarcab Banyumas dan Senkom Banyumas. Dalam sambutan Kapolri yang dibacakan oleh Pj. Bupati Banyumas menyampaikan, apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapa

Pramuka Saka Wira Kartika Kodim Banyumas Bagi Takjil Dan Bukber

Gambar
Banyumas – Mencari berkah ramadhan 1445 H tidak dilewatkan untuk saling berbagi, untuk itu Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0701/Banyumas dibawah asuhan Kapten Inf Subandi membagikan ratusan paket takjil kepada masyarakat pengguna jalan yang melintas di jalan jenderal soedirman dan jalan bank tepatnya di depan Kodim 0701/Banyumas Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas. Rabu sore 03/04/2024. Pada kesempatan itu Pasiter Kodim Kapten Inf Subandi mengutarakan bahwa kegiatan ini menitik beratkan kepada ibadah di bulan ramadhan. Hal ini membuktikan bahwa kami ingin peduli dan berbuat yang terbaik untuk rakyat, selesai membagikan takjil, Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0701/Banyumas juga melaksanakan buka puasa bersama diaula. Tujuan dari kegiatan buka puasa bersama ini adalah untuk mempererat silaturahmi dan sinergitas serta menyatukan tujuan bersama sebagai wujud berbagi kebahagiaan dan rasa syukur atas kebersamaan yang sudah terjalin dengan seluruh anggota Pramuka Saka Wira Kartika 

Kodim Banyumas Bagikan Zakat Fitrah Kepada Masyarakat

Gambar
Banyumas - Zakat fitrah adalah zakat yang diwajibkan atas setiap jiwa baik lelaki dan perempuan muslim yang dilakukan pada bulan Ramadhan menjelang Idul Fitri. Selain untuk mensucikan diri setelah menunaikan ibadah di bulan Ramadhan, zakat fitrah juga dapat dimaknai sebagai bentuk kepedulian terhadap orang yang kurang mampu, membagi rasa kebahagiaan dan kemenangan di hari raya idul fitri yang dapat dirasakan semuanya termasuk masyarakat miskin yang serba kekurangan. Guna melengkapi ibadah di bulan Ramadhan, Kodim 0701/Banyumas membagikan 1094 kantong beras zakat kepada fakir miskin, kaum duafa, yayasan panti asuhan, yayasan penyandang cacat, Persatuan Tuna Netra Indonesia dan sejumlah pondok pesantren serta masyarakat yang tersebar diseluruh wilayah kabupaten Banyumas,yang secara simbolis diserahkan langsung oleh Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama S.T., M.Han., di aula Jenderal Soedirman Kodim 0701/Banyumas Jln. Jenderal Soedirman No. 204 Purwokerto Barat Kab